Sabtu, September 21, 2019

4 Tipe Pola Manusia Menjalani Hidup

Pernahkan Anda merasa terperangkap dalam rutinitas? Bangun pagi-pagi, berangkat kerja, terjebak macet, di mata atasan Anda selalu ada aja yang salah, mengerjakan tugas kantor yang bertumpuk-tumpuk, lembur, waktu pulang kerja, terjebak macet dan terlalu lelah untuk melakukan hal lain selain duduk di depan TV atau langsung tidur. Terus menerus, setiap hari.

Masihkan ada bagian dari diri Anda yang mendambakan hidup bebas, hidup untuk melakukan apa yang benar-benar Anda sukai? Menghabiskan waktu bersama orang-orang yang berarti?

Sayang sekali bila hidup yang cuma sekali ini dihabiskan dalam perasaan putus asa karena terjebak rutinitas. Bayangkan bila Anda terbangun di rumah impian Anda (yang didapat dengan jalan penuh berkah), tidak perlu buru-buru berangkat kerja, menghabiskan waktu bersama keluarga, jalan-jalan keliling dunia. 

Dan selama melakukan semua itu, pendapatan Anda tidak berhenti mengalir masuk. Bisnis Anda terus berkembang dan sukses. Indah sekali bukan?

Sayangnya tidak semua orang bisa menikmati kehidupan dambaan seperti itu. Ada 4 tipe pola orang dalam menjalani hidupnya. 

Tipe 1: Punya waktu tapi tidak punya uang. 

Tipe pertama ini adalah mereka yang tidak terjebak dalam rutinitas seperti diilustrasikan di atas, tapi mereka juga tidak bisa menikmati hidup secara maksimal. Mau pergi-pergi menikmati hobi juga tidak bisa, kan tidak ada uang. Biasanya mereka kerja seperlunya saja atau serabutan atau mereka yang dikatakan pengangguran.

Tipe 2: Punya uang tapi tidak punya waktu.

Golongan ini diisi oleh orang-orang yang setengah waktu hidupnya dipakai untuk mencari uang. Para workaholic (penggila kerja), masuk dalam tipe ini.

Tentu mereka bisa hidup berkecukupan, tapi miskin dalam waktu untuk keluarganya sendiri. Mereka punya alat untuk mendapatkan banyak hal yang mereka inginkan tapi tidak punya cukup waktu untuk benar-benar menikmati yang mereka miliki. 

Tipe 3: Tidak punya waktu dan tidak punya uang.

Orang-orang tipe tidak punya waktu dan punya bnayak uang adalah mereka yang sibuk bekerja, namun sellau hidup pas-pasan. Banyak karyawan/pegawai dalam tipe ini. Gaji yang didapat langsung segera lenyap karena dipakai untuk membayar kebutuhan dasar. Lelah sekali menjadi orang yang termasuk dalam tipe ini. 

Tipe 4: Punya waktu dan punya uang.

Tipe ini adalah mereka memiliki yang disebut financial freedom atau kebebasan finansial. Orang dalam tipe ini sudah mengerti berbagai cara untuk mencapai gaya hidup ideal. Mereka paham dan memiliki kendali penuh pada setiap investasi dan bisnis yang mereka lakukan. Orang dengan tipe ini memiliki passive income, sehingga waktu mereka berlimpah begitu juga uangnya.

Tipe seperti apakah Anda?

0 komentar:

Posting Komentar